Perbedaan Air Aki Merah dan Air Aki Biru
Sukma G - Ada dua jenis air aki yang sering kita jumpai di pasaran. Mulai dari air aki zuur yang identik dengan warna merah, dan air aki suling yang identik dengan warna biru.
Kedua jenis air aki tersebut memiliki perbedaan yang terletak pada cara penggunaanya.
Dimana air aki merah digunakan untuk mengisi aki basah yang masih dalam kondisi baru, sedangkan air aki biru digunakan untuk menambah aki basah yang sudah pernah digunakan.
Pada artikel ini kami, ingin mengulas apa perbedaan air aki zuur dan air aki suling, serta bagaimana cara membedakannya.
Baca artikel ini sampai selesai.
Perbedaan Air Aki Merah vs Air Aki Biru
Air Aki Merah / Zuur
Bahan
Air aki merah menggunakan bahan dasar aki suling lalu kemudian dicampur dengan asam sulfat atau H2SO4. Asam sulfat yang terkandung dalam air aki zuur berfungsi untuk menyimpan atau sebagai penghantar arus listrik ke kutub positif dan negatif.
Warna
Air aki zuur identik menggunakan warna merah, baik itu pada stiker, warna air aki dan segel tutup botolnya.
Harga
Harga air aki zuur sedikit lebih mahal dibandingkan dengan air aki suling. Yaa mengingat adanya asam sulfat yang terkandung di dalamnya.
Fungsi
Air aki zuur direkomendasikan untuk mengisi aki yang masih dalam kondisi baru, atau aki yang baru saja dikuras airnya.
Air Aki Biru / Suling
Bahan
Air aki biru atau air aki suling menggunakan bahan dasar air hujan yang sudah melewati proses penyulingan atau demineralisasi untuk menghilangkan kandungan mineral atau logam.
Warna
Air aki suling memiliki ciri khas warna biru pada bagian stiker dan segel tutup botolnya. Untuk warna airnya masih seperti air biasa atau transparan.
Harga
Secara umum harga dari air aki biru lebih murah, karena proses pembuatan tidak begitu ribet dan kandungan airnya masih biasa saja.
Fungsi
Air aki biru atau suling hanya bisa digunakan untuk menambah air aki basah. Tidak bisa digunakan pada aki basah yang masih baru.
Perbedaan air aki merah dan air aki biru memang sangat gampang dikenali. Mulai dari warna kemasan hingga warna cairannya.
Jadi jangan sampai salah dalam pembelian, apalagi cara penggunaanya.